Reza Artamevia Buka Kemeriahan Jackson's All Stars 3
Suara penonton makin meningkat saat Reza Artamevia membawakan lagu Keabadian, Dia, CHRISYE.
Dia beberapa kali mencoba untuk berinteraksi dan menyapa para penggemar.
Adapun ibunda Aaliyah Massaid itu menutup penampilan dengan lagu Berharap Tak Berpisah.
Lagu yang sangat populer di kalangan pencinta pesta itu membuat para penonton ikut bernyanyi dan berjoget bersama.
Reza Artamevia mengaku tidak menyangka dengan respons penonton Jackson’s All Stars Vol.3.
"Seru alhamdulillah," ucapnya.
Jackson’s All Stars Vol.3 merupakan rangkaian acara musik yang digelar oleh Ms. Jackson sebagai perayaan ulang tahun ke-4.
Jackson’s All Stars Vol.3 dipastikan menjadi pesta yang bertabur bintang selama satu pekan.