Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Reza Hilang di Kali Moramo, Misterius

Rabu, 04 November 2020 – 06:25 WIB
Reza Hilang di Kali Moramo, Misterius - JPNN.COM
Tim pencarian dan pertolongan dari Basarnas Kendari saat apel persiapan menuju lokasi kenalan kecelakaan anak usia 11 tahun di kecamatan Moramo, Konawe Selatan, Rabu (3/11/2020) dini hari. (ANTARA/HO-Humas Basarnas Kendari)

Aris menjelaskan, kronologi hilangnya Reza di Kali Moramo berawal sekitar Pukul 14.00 Wita, korban bersama lima orang temannya berangkat menuju sungai itu.

Mereka pergi ke Kali Moramo untuk mencari kelapa dan mandi-mandi.

Namun, pada pukul 17.00 Wita, saat mereka akan pulang ke rumah, kelima orang teman korban mencari Reza dan tidak diketahui keberadaannya.

Kelima teman Reza tidak melihat tanda-tanda apa pun mengenai keberadaan korban terakhir kali. Hilang secara misterius.

"Selanjutnya, teman korban berinisiatif melapor kepada keluarga korban sehingga dilakukan pencarian oleh keluarga dibantu masyarakat setempat dengan hasil nihil hingga informasi ini kami terima," jelas Aris.

Operasi pencarian korban turut melibatkan unsur dari Babinsa Moramo, Polsek Moramo, masyarakat setempat dan keluarga korban.(antara/jpnn)

Reza dilaporkan hilang oleh lima orang temannya setelah tidak melihat keberadaan korban ketika akan pulang ke rumah.

Redaktur & Reporter : M. Fathra Nazrul Islam

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News