Rezim Assad Gencar Lepas Bom Kluster
Minggu, 17 Maret 2013 – 07:27 WIB
Dalam pernyataannya, Goose menegaskan bahwa korban akibat bom kluster masih akan bertambah. Sebab, begitu ditembakkan pada target, bom kluster juga memuntahkan bom-bom kecil yang tidak akan meledak jika tidak terpicu. "Bom-bom kecil ini bisa bertahan lama pada metode siaga dan meledak sewaktu-waktu begitu terpicu," paparnya.
Goose menambahkan, bom-bom kecil itu tetap memiliki daya ledak yang sama kuat dengan bom utama meskipun telah "tidur" selama beberapa waktu. Karena itu, HRW khawatir bahwa bom-bom kecil dari bom kluster yang telah dilepaskan militer Assad beberapa waktu lalu akan kembali menelan korban jiwa. "Akan semakin banyak warga sipil yang menjadi korban akibat penggunaan bom kluster ini," ungkapnya.
HRW memastikan data yang mereka himpun selama ini cukup valid. Selain menganalisis video amatir kiriman para aktivis oposisi Syria yang juga banyak beredar di internet, organisasi HAM yang berkantor di Kota New York, AS, itu juga menghimpun langsung di lapangan. Bahkan, HRW memiliki tim khusus yang melakukan investigasi di lokasi kejadian.