Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Ribuan Kepala Keluarga Terdampak Banjir di Palangka Raya

Selasa, 12 Maret 2024 – 18:12 WIB
Ribuan Kepala Keluarga Terdampak Banjir di Palangka Raya - JPNN.COM
Pj Wali Kota Palangka Raya Hera Nugrahayu meninjau langsung dan menyerahkan Bantuan secara Simbolis Warga terdampak Banjir di Jalan Danau Rangas. (ANTARA/HO-Protokol Komunikasi Palangka Raya)

"Saat ini ada sejumlah kepala keluarga yang terdampak kenaikan debit air Sungai Kahayan. Kami minta warga tetap waspada," katanya.

Di wilayah tersebut kenaikan air Sungai Kahayan dan Sungai Rungan rata-rata menggenangi jalan lingkungan dan sebagian perumahan. Dia mengatakan air sungai yang naik hingga ke jalan bahkan di dalam rumah akibat curah hujan tinggi.

"Kenaikan debit air sungai ini terjadi karena tingginya intensitas hujan yang mengguyur wilayah Palangka Raya, serta wilayah kabupaten lain yang menjadi hulu Sungai Kahayan dan Sungai Rungan," ujarnya.

Saat ini pihaknya terus melakukan pemantauan secara berkala di sejumlah lokasi untuk mengantisipasi meluasnya dampak luapan air sungai tersebut.

Pihaknya juga terus berkoordinasi dengan Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) terkait perkiraan cuaca harian maupun prospek cuaca mingguan.

Warga di bantaran sungai atau kawasan dataran rendah juga diminta tidak meletakkan barang elektronik di lantai. Hal ini untuk mengantisipasi bahaya jika banjir datang tiba-tiba. (antara/jpnn)

 

Ribuan kepala keluarga (KK) di Kota Palangka Raya terdampak banjir akibat luapan sungai.

Redaktur & Reporter : Elfany Kurniawan

Sumber Antara

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close