Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Ribuan Lulusan Perguruan Tinggi Menganggur di Jatim

Rabu, 06 September 2017 – 06:59 WIB
Ribuan Lulusan Perguruan Tinggi Menganggur di Jatim - JPNN.COM
Lowongan kerja. Foto: JPG

jpnn.com, SURABAYA - Jumlah pengangguran di Jatim mencapai 839 ribu lebih orang. Dari angka tersebut ternyata lulusan SMA dan universitas masih cukup tinggi.

Hal itu terjadi dikarenakan masih banyak dunia pendidikan di tingkat perguruan tinggi yang tidak melakukan revitalisasi program dan minimnya keterlibatan dunia industri digital yang saat ini sedang berkembang pesat.

Setiajit, Kadisnakertrans Jatim, menyatakan tingkat pengangguran di Jatim masih didominasi masyarakat di daerah atau di pedesaan

Untuk itu, Pemprov terus berupaya melakukan sejumlah inovasi. Di antaranya padat karya produktif di pedesaan dan berbagai pembinaan kewirausahaan di pedesaan agar mampu menyerap tenaga kerja.

"Angka pengangguran di Jatim mencapai 839 ribu. Dari angka itu, pengangguran dengan latar belakang pendidikan tidak lulus SD atau lulus SD sebesar 1,24 persen, lulus smp 5,25 persen, lulus SMA 9,24 persen, lulus SMK 7,10 persen, lulusan diploma I,II,III sebesar 5,01 persen dan lulusan universitas 4,61 persen," paparnya.

Setiajit menuturkan, masih tingginya angka pengangguran dari lulusan perguruan tinggi dikarenakan minimnya revitalisasi dunia pendidikan di tingkat perguruan tinggi.

Ini terjadi terjadi mulai dari pengajar sampai sarana dan prasarananya, hingga program tetap seperti puluhan tahun yang lalu.

Belum ada revitalisasi program, seperti melibatkan industri digital yang saat ini berkembang pesat.

Jumlah pengangguran di Jatim capai ribuan salah satunya karena dunia pendidikan.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close