Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Ribuan Peserta Antusias Ikuti Dare to Be The Next Superpreneur

Selasa, 23 Agustus 2022 – 20:46 WIB
Ribuan Peserta Antusias Ikuti Dare to Be The Next Superpreneur - JPNN.COM
Ribuan Peserta Antusias Ikuti Dare to Be The Next Superpreneur. Foto: Superadventure

jpnn.com, JAKARTA - Kompetisi bisnis 'SuperAdventure Dare To Be The Next Superpreneur' menjadi peluang bagi kaum muda yang usahanya naik kelas.

Program ini kembali bergulir dan membuka pendaftaran untuk para entrepreneur muda Indonesia yang mau berkompetisi secara sehat serta meraih sukses melalui wirausaha.

Perwakilan SuperAdventure, Aloysius Dwiwoko H mengatakan ajang ini digelar untuk memotivasi anak-anak muda yang punya jiwa petualang dan memiliki nilai ‘local pride’ yang tinggi.

"Kami mendukung dan mendorong mereka supaya makin berkembang dan brand-nya dikenal luas," kata pria yang karib disapa Tyok dalam keterangan tertulis, Selasa (23/8).

Menurut Tyok, animo peserta sangat tinggi. Sejak pendaftaran dibuka pada 1 Juli 2022 hingga saat ini tercatat ada lebih dari 1.000 submission yang masuk.

"Hingga saat ini fase pendaftaran masih terbuka dan kami berharap makin banyak entrepreneur muda yang bergabung,” ujar Tyok.

Berbeda dari tahun lalu yang berlangsung online, Super Adventure Dare to Be The Next Superpreneur 2022 diselenggarakan dengan format hybrid serta roadshow ke empat kota besar, yakni Surabaya (1/9), Semarang (5/9), Bandung (8/9) dan Jakarta (15/9). Babak grand final akan berlangsung di Jakarta.

Peserta bisa mengikuti ajang ini dengan cara membuat video presentasi singkat yang menggambarkan bisnis yang dijalankannya.

Sejak pendaftaran dibuka pada 1 Juli 2022 tercatat ada lebih dari 1.000 submission yang mendaftar kompetisi SuperAdventure Dare To Be The Next Superpreneur.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
X Close