Ribuan Warga Lebak Ikut Selawat dan Doa Bersama Gardu Ganjar
"Selawat itu salah satunya bagaimana dia bisa melahirkan sebuah hikmah yang luar biasa. Sampai, mengeluarkan penyakit-penyakit hati, badan, pikiran, sehingga yang tadinya tidak tenang menjadi tenang. Yang tadinya gelisah bisa hilang kegelisahannya. Yang tadinya merasa kesusahan bisa hilang kesusahannya," tuturnya.
Kegiatan yang dihadiri para tokoh masyarakat di Kabupaten Lebak itu berlangsung meriah sekaligus khidmat saat para pemuka agama memimpin selawat bersama diiringi musik islami.
Di tengah acara, Abah Elang juga menyampaikan sejumlah pesan kepada masyarakat yang hadir agar tetap menjaga persatuan dan kesatuan bangsa demi menjaga suasana aman dan lancar menjelang Pemilihan Umum 2024.
"Bertepatan dengan hari lahirnya Indonesia yang ke-78, maka selawat ini adalah salah satu penutup dari bulan di mana kita dimerdekakan. Yang lebih jelasnya lagi, bagaimana kami bermunajat terhadap Allah dengan selawat-selawat yang kami bacakan secara bersama-sama," ujar dia. (cuy/jpnn)
Kamu Sudah Menonton Video Terbaru Berikut ini?