Ricky Harun hingga Aurel Hermansyah Masuk Nominasi TikTok Awards Indonesia 2024
Salah satu selebritas yang tercatat sebagai nomine dalam ajang penghargaan tahun ini ialah Ricky Harun.
Pria yang akrab disapa Kirun tersebut bersyukur bisa masuk dalam kategori Live Creator of the Year Nominees.
Mengingat, pemain Ganteng Ganteng Serigala itu terbilang baru menggeluti dunia Tik Tok Live.
"Sebenarnya enggak nyangka, ya. Baru ya live, beberapa tahun, masih banyak senior-senior, tetapi alhamdulillah kerja keras livenya itu bisa bawa gue ke nomine," ujarnya.
Selain Ricky Harun, terdapat sejumlah selebritas lain yang masuk dalam nominasi, seperti Aurel Hermansyah, Sarwendah hingga Edric Chandra.
Adapun daftar lengkap nominasi TikTok Awards Indonesia 2024, di antaranya:
Tik Tok LIVE Creator of the Year Nominees
@alessiacestaro
@anggun_supriadi91
@cece_caramel
@rickyharunofficial
@vitosinagaprank
@zan.asli
ShopTokopedia Creator of the Year Nominees
@afdhalyusmann
@bittersweetbynajla
@ceceketarketir
@siscakohl
@siswanto140688
@tya_ariestya