Ridwan Kamil Tak Hadiri Penjaringan Cagub Gerindra
jpnn.com - JAKARTA - Wali Kota Bandung Ridwan Kamil tidak hadir dalam proses penjaringan calon gubernur DKI yang digagas DPD Gerindra DKI. Proses ini dilakukan di Hotel Sari Pan Pasific, Jakarta, Rabu (27/1).
Meski tidak hadir dalam proses penjaringan bukan berarti pria yang akrab disapa Kang Emil itu menolak untuk menjadi cagub.
"Semua tidak ada yang menolak. Ridwan Kamil ada kegiatan sebagai Wali Kota Bandung," kata Ketua DPD Gerindra DKI M. Taufik di Hotel Sari Pan Pasific, Jakarta, Rabu (27/1).
Selain Kang Emil, nama cagub yang tidak hadir dalam proses penjaringan adalah Sekretaris Daerah Provinsi DKI Saefullah. Ketidakhadirannya karena posisinya sebagai pegawai negeri sipil (PNS).
"Saefullah komunikasi dengan keluarga besarnya karena kalau mencalonkan diri maka harus mundur dari ke-PNS-an," ucap Taufik. (gil/jpnn)