Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Ritual Adat saat Presiden Jokowi Berkemah di IKN Nusantara, Tanah & Air dari Tempat Sakral

Sabtu, 12 Maret 2022 – 09:06 WIB
Ritual Adat saat Presiden Jokowi Berkemah di IKN Nusantara, Tanah & Air dari Tempat Sakral - JPNN.COM
Menjelang kunjungan Presiden Jokowi sejumlah persiapan mulai dilakukan, seperti mendirikan tenda-tenda kemah di titik nol Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara, Kecamatan Sepaku, Penajam Paser Utara, Kalimantan Timur. Foto: Dari Helena untuk JPNN.com

Ivan menerangkan, guna melancarkan pengambilan air dan tanah di Kutai Lama, Pemprov Kaltim sudah berkoordinasi dengan Pemkab Kukar.

Selanjutnya koordinasi dengan Kesultanan Kutai Kartanegara Ing Martadipura, Camat Anggana dan Kepala Desa Kutai Lama.

"Biasanya untuk mengambil air Tuli ini, dibawa kelengkapan ritual seperti beras wija kuning, wijen hitam yang dicampur dupa, air tepung tawar, arang yang membara, kembang, dan beberapa butir telur. Namun, untuk kegiatan IKN, ini bisa disederhanakan. Namun, tidak mengurangi maknanya," ucapnya.

Pemprov Kaltim turut mengambil tanah dan air sakral di kawasan Paser. Dahulunya kawasan tersebut juga berdiri Kesultanan Paser yang mencakup wilayah Kabupaten Paser dan PPU.

"Kebetulan wilayah IKN Nusantara ini kan sebagian wilayah Kesultanan Kutai dan Kesultanan Paser. Jadi ini simbol mewakili Kesultanan yang ada di Kalimantan Timur," imbuhnya.

Ditambahkan Ivan, Presiden Jokowi rencananya akan berkunjung ke IKN Nusantara selama tiga hari.

"Tanggal 13 Pak Jokowi menginap dulu di Balikpapan, Senin tanggal 14 Maret baru (ritual) mengisi Kendi Nusantara. Sekaligus menginap di sana," bebernya.

Setelah menggelar acara syukuran dan ritual adat istiadat, Presiden akan menginap di titik nol IKN Nusantara bersama lima gubernur wilayah Kalimantan.

Sedang disiapkan ritual adat dalam rangkaian Presiden Jokowi berkemah di IKN Nusantara, seluruh gubernur membawa tanah dan air dari tempat sakral.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
X Close