Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Rob Rama Rambini, Pria Indonesia Pertama yang Berlayar Seorang Diri dari California ke Bali

Baru Meniti 185 kilo meter, Layar Robek, Nekat Berlayar

Jumat, 27 Mei 2011 – 08:08 WIB
Rob Rama Rambini, Pria Indonesia Pertama yang Berlayar Seorang Diri dari California ke Bali - JPNN.COM

Rama tak kurang akal. Dia meminta petugas KBRI menghubungi keluarganya di Jakarta. Berbekal alamat, nomor telepon pun ditemukan. Saat itulah keluarganya memastikan bahwa Rama adalah warga negara Indonesia (WNI). "Waktu itu saya berbicara dengan Ibu saya. Itu adalah pembicaraan pertama saya dengan Ibu sejak 1983," katanya lirih. Ibunya adalah Trisutji Kamal, salah satu komposer dan pianis legendaris di Indonesia. Setelah suaminya wafat, dia menikah lagi dengan Ahmad Badawi Kamal.

Pada 12 November 2010, Rama meninggalkan Port Moresby menuju Nusa Tenggara. Saat memasuki perairan Australia, Rama terus dipantau oleh petugas Torres Strait Regional Authority melalui radio. "Sepanjang yang saya tahu, perairan Australia ini salah satu yang paling ketat di dunia," ucapnya.

   

Pada 13 Desember 2010, Rama mendarat di Tanimbar, Saumlaki, Maluku Tenggara Barat. Setelah itu, sembari menunggu cuaca kondusif, dia singgah di Alor, NTB serta Flores, kemudian Lombok. Akhirnya, pada 3 April pukul 01.30 dini hari, Rama tiba di Marina Bay, Benoa, Bali.

Tiba di Benoa, Bali, sekitar 100 orang sudah menyambutnya, termasuk Ibu dan saudaranya. "Saya tak mengira akan mendapat sambutan seperti itu. Saya terharu, saya menangis ketika bertemu Ibu saya," ceritanya.

Rob Rama Rambini telah dikukuhkan sebagai orang Indonesia pertama yang berani berlayar seorang diri dari Pantai Oakland, California, Amerika Serikat,

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close