Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Robert Steven, Master Bonsai Dunia dari Indonesia

Tak Pernah Jual Karya, Jadwal Padat hingga 2011

Jumat, 02 Juli 2010 – 10:07 WIB
Robert Steven, Master Bonsai Dunia dari Indonesia - JPNN.COM
Sebelum itu, banyak pencinta bonsai yang mengalami gejolak batin karena bonsai terlalu banyak aturan. "Tapi, kok banyak bonsai yang menyimpang dari aturan justru terlihat lebih indah. Nah, sekarang mereka mendapatkan pembenarannya dari konsep saya itu," ujarnya.

Cara pandang Robert akhirnya diakui dunia. Hingga sekarang, dia telah memenangi lebih dari 200 kompetisi bonsai tingkat nasional maupun internasional. Dia juga dipercaya menjadi sekretaris jenderal Asia-Pacific Bonsai Friendship Federation (ABFF) dan menjadi duta Bonsai Clubs International (BCI) serta Dewan Direksi BCI sejak 2002 hingga sekarang.

Karena dianggap sebagai salah seorang guru bonsai terbaik dunia, Robert kini dipercaya menjadi pakar di beberapa situs bonsai dunia serta menjadi penulis tetap di berbagai majalah bonsai di Amerika dan Eropa.

Buku-buku Robert laris-manis di berbagai negara hingga harus cetak ulang. Akhir 2008, dia kembali mengeluarkan buku keduanya berjudul Misson of Transformation yang juga menjadi salah satu buku panduan bagi penghobi bonsai dunia.

LAMAN Webecoist.com menyebut hanya ada enam master bonsai yang karyanya dinilai luar biasa di dunia. Yaitu, John Naka, Ben Oki, Masahiko Kimura,

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close