Rotan Dilarang Ekspor, PHK Mulai Terjadi
Kamis, 01 Desember 2011 – 12:11 WIB
Harga rotan sepekan terakhir cukup baik, bahkan merupakan yang tertinggi selama ini yaitu Rp 3.400 per kilogram. Hal ini karena selama ini gonjang-ganjing wacana larangan ekpor rotan terjadi dua bulan terakhir, banyak pengusaha yang tidak memanen rotan sehingga saat kuota kembali dikeluarkan bulan lalu, stok kosong sehingga harga melambung.
Meski begitu, Dahlan memprediksi mulai hari ini (1/12) harga rotan akan turun menjadi Rp 3.300 hingga Rp 3.000 per kilogram karena pengepul rotan akan mulai mengurangi pembelian menjelang efektifnya pemberlakuan larangan ekspor rotan per Januari. Dia memprediksikan, permintaan rotan akan benar-benar anjlok sekitar tanggal 10 Desember nanti karena batas terakhir pengiriman yakni 20 Desember 2011 nanti.(nor/fuz/jpnn)