RPG Gelar Rida Award
Minggu, 01 Agustus 2010 – 07:03 WIB
Rida Aaward yang diselenggarakan setiap tahunnya ini menjadi sebuah wadah bagi para jurnalis yang berada dibawah naungan RPG untuk berkarya. Dengan menghasilkan karya, berarti jurnalis itu kreativ, inovatif dan jeli dalam melihat kondisi dan situasi yang berada di lingkungannya, apakah itu masalah sosial politik, budaya, human interest dan lainnya.
‘’Semuanya ini menjadi bahan referensi untuk menghasilkan karya yang berkualitas, tinggal menggemasnya menjadi bentuk laporan yang aktual, tajam dan meyentuh,’’ katanya.Sementara itu CEO Riau Pos Media Group H Makmur SE Akt mengatakan, ivent Rida Award ini menjadi ajang silaturhami antar divisi regional di bawah naungan RPG. Selain itu juga menjadi ajang kompetisi bagi para jurnalis foto maupun tulis untuk menghasilkan karya yang berkualitas.
‘’Dari tahun ketahun saya lihat para jurnalis baik foto maupun tulisan telah banyak menghasilkan karya yang berkualitas. Dan ini sudah terbukti dari hasil karya mereka banyak memenagi berbagai ivent perlombaan tidak hanya di Rida Award tapi juga di selenggarakan pihak luar. Saya apresiasi betul pada mereka,’’ katanya.
Apa yang dihasilkan para jurnalis ini, menurut Makmur, menjadi nilai plus dalam sebuah surat kabar, dan khususnya RPG. Hendaknya jangan merasa cepat puas dengan pencapaian yang telah diraih saat ini, melainkan jangan berhenti berkarya dan tetap menjaga kualitas.