RS Sardjito Butuh Ventilator dan Obat Luka Bakar
Korban Jiwa dan Terluka Terus BertambahJumat, 05 November 2010 – 17:15 WIB
Heru mengatakan, saat ini seluruh ruang perawatan UGD RS Sardjito sudah dipenuhi dengan pasien Merapi. Hampir seluruh korban jiwa, katanya lagi, mengalami luka bakar serius di sekujur tubuh. Puluhan balita dan anak-anak juga dilaporkan masuk dalam daftar korban jiwa yang saat ini masih berada di RS Sardjito.
"Saat ini kami sangat membutuhkan bantuan alat pernafasan atau ventilator. Karena korban-korban yang terus berdatangan sampai sore ini, selain mengalami luka bakar, juga mengalami gangguan pernafasan akut, akibat menghirup abu vulkanik Merapi," terang Heru.