Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Rumah Primer Dominasi Penjualan Properti

Senin, 06 November 2017 – 12:45 WIB
Rumah Primer Dominasi Penjualan Properti - JPNN.COM
Ilustrasi perumahan. Foto: Jawa Pos.Com/JPNN

jpnn.com, JAKARTA - Penyerapan rumah pertama jauh lebih tinggi daripada rumah sekunder.

Hal itu tak lepas dari banyaknya pengembang properti yang meluncurkan produk baru pada semester kedua tahun ini.

Sekretaris Asosiasi Real Estate Broker Indonesia (AREBI) Jatim Tritan Saputra menyatakan, seiring banyaknya developer yang memasarkan produk maupun klaster baru tersebut, penjualan properti primer ikut terdorong.

’’Penjualan primer jadi makin menarik,’’ kata Tritan, Minggu (5/11) kemarin.

Tentu, hal tersebut memengaruhi portofolio produk yang dijual agen properti.

Agen properti cenderung fokus pada penjualan properti primer ketimbang sekunder.

’’Karena hampir tiap hari ada product knowledge dari para developer,’’ imbuh Tritan.

Nah, kondisi itu mendorong penjualan properti primer secara signifikan.

Penyerapan rumah pertama jauh lebih tinggi daripada rumah sekunder.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News