Rupat Festival Culture Paradise Sukses Digelar, Wisata di Riau Dilirik Wisatawan Mancanegara
Selain itu, juga berbatasan langsung dengan negara jiran Malaysia.
Lokasi Pulau Rupat utara tepat berada di bibir pantai Selat Malaka.
Kawasan ini sudah ditetapkan sebagai Kawasan Strategis Pariwisata Nasional (KSPN) dan Kawasan Strategis Pariwisata Provinsi (KSPP).
Kepala Dispar Riau Roni Rokhmat mengatakan pihaknya terus berupaya menggenjot kawasan tersebut menjadi lokawisata yang diminati banyak wisatawan, salah satunya dengan menggelar Rupat Festival Culture Paradise dan Running 10K.
Menurut dia, festival ini diikuti sejumlah wisatawan asing dari Amerika Serikat (AS).
Hal ini menandakan Pulau Rupat makin dikenal turis internasional.
Acara ini juga dihadiri wisatawan lokal dari luar Provinsi Riau, seperti Jawa Barat, Jakarta, Jawa Tengah, Kepulauan Riau, Sumatera Barat, dan Sumatera Selatan.
“Alhamdulillah acara berjalan lancar," kata Roni Rakhmat, Minggu (9/7).