Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Sambut Juara All England 2024 di Bandara Soetta, Menteri Dito Sampaikan Apresiasi & Rasa Bangga

Selasa, 19 Maret 2024 – 06:06 WIB
Sambut Juara All England 2024 di Bandara Soetta, Menteri Dito Sampaikan Apresiasi & Rasa Bangga - JPNN.COM
Menpora Dito Ariotedjo menyalami atlet badminton Jonatan Christie di Bandara Soekarno-Hatta (Soetta), Tangerang, Banten, pada pada Senin (18/3/2024) malam. Jojo -panggilan akrab Jonatan- berhasil menjadi kampiun nomor tunggal putra All England 2024. Foto: Kemenpora

jpnn.com, TANGERANG - Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Dito Ariotedjo meluapkan rasa bangganya atas kesuksesan para atlet bulu tangkis Indonesia yang menjuarai All England 2024. 

Demi itu pula Menteri Dito menyambut langsung kedatangan Jonatan Christie, Anthony Sinisuka Ginting, Fajar Alfian, dan Muhammad Rian Ardianto di Rerminal 3 Bandara Soekarno-Hatta (Soetta), Cengkareng, Tangerang, Banten, pada Senin (18/3/2024) malam.

"Rasa bangga dan apresiasi saya berikan kepada Jonatan Christie, Anthony Sinisuka Ginting, dan Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto, ofisial tim serta Ketua Pokja PBSI. Sebagai wakil pemerintah, saya mengucapkan terima kasih kepada para atlet yang sudah juara setelah puasa 30 tahun di ajang All England," kata Menteri Dito. 

Menteri termuda di Kabinet Indonesia Kerja tersebut menyebut keberhasilan para atlet Indonesia di All England 2024 merupakan buah dari kerja keras.

"Ini adalah hasil dari latihan konvensional, digabung dengan sport science dan teknologi. Apresiasi Kemenpora juga berikan kepada tim Pokja yang telah bekerja sejak November untuk sukses di Olimpiade 2024 Paris nanti," imbuh Menteri Dito

Indonesia meraih dua gelar juara pada All England 2024, yakni nomor tunggal putra dan ganda putra. Pada nomor tunggal putra All England 2024 terjadi All Indonesian Final yang mempertemukan Jonatan Christie dengan Anthony Sinisuka Ginting.

Jonatan Christie mengalahkan Anthony Sinisuka Ginting dalam dua gim langsung, yakni 21-15, 21-14. All Indonesian Final itu juga mengakhiri puasa gelar selama 30 tahun pada ajang All England.

Adapun Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto berhasil mengalahkan ganda putra Malaysia, Aaron Chia/Soh Wooi Yik pada final ganda putra All England 2024. Wakil Merah Putih itu mengakhiri perlawanan andalan Malaysia itu dalam dua gim langsung, yakni 21-16 dan 21-16.

Menpora Dito Ariotedjo menyampaikan apresiasi dan rasa bangga saat menyambut juara All England 2024 di Bandara Soetta.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News