Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Sambut Penghujung Tahun, Kebun Binatang Canberra Tambah Koleksi Baru

Kamis, 28 Desember 2017 – 18:00 WIB
Sambut Penghujung Tahun, Kebun Binatang Canberra Tambah Koleksi Baru - JPNN.COM

Meski biasanya ada eksodus massal dari warga Canberra pada musim akhir tahun, di Kebun Binatang dan Akuarium Nasional beberapa penghuni baru justru baru saja masuk.

Enam hewan baru telah dipajang di kebun binatang itu, termasuk dua marmoset kerdil (monyet mungil) betina -pertama kalinya spesies ini ditampilkan di kebun binatang.

Pemimpin tim dari hewan asli Australia di kebun binatang itu, yakni Danielle Johinke, mengatakan, saudara kembar muda  -Adora dan Sophia -baru tiba sekitar sebulan yang lalu.

"Mereka sungguh mungil, mereka adalah monyet terkecil di dunia, beratnya mencapai sekitar 130 gram dan besarnya sangat pas dengan telapak tangan Anda," katanya.

Dr Johinke mengatakan, bersama dengan marmoset kerdil, kebun binatang tersebut juga menyambut seekor marmoset biasa ke kandang di sebelahnya -yang memungkinkan pengunjung untuk membandingkan perbedaan ukuran yang mencolok di antara monyet-monyet tersebut.

"Kami pikir kami benar-benar memiliki kandang yang sangat sesuai yang disiapkan untuk marmoset biasa, tapi karena marmoset biasa sedikit lebih besar, kami menyesuaikannya untuk marmoset kerdil," ujarnya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close