Samsung Galaxy A52 5G Akan Segera Dirilis, Baca Selengkapnya di Sini
jpnn.com, JAKARTA - Samsung diam-diam tengah mempersiapkan smartphone 5G terbaru yakni Galaxy A52.
Ponsel yang masuk di kelas menengah itu akan segera diluncurkan dalam waktu dekat.
Dikutip dari Gizchina, Kamis (12/11), perangkat tersebut juga digadang menjadi generasi penerus Galaxy A51 yang diluncurkan pada Desember 2019 lalu.
Kehadiran perangkat itu diperkuat setelah Samsung Galaxy A52 5G muncul di Geekbench 5 dengan nomor model SM-A526B.
Ponsel besutan Samsung itu mencetak 298 poin dalam pengujian inti tunggal, dan 1001 poin dalam pengujian multi-inti.
Menurut GeekBench, Samsung Galaxy A52 5G (SM-A526B) memiliki RAM 6GB dan menjalankan sistem operasi Android 11.
Ponsel juga akan diotaki prosesor octa-core Qualcomm pada 1.8GHz karena kode sumber mengungkapkan kehadiran GPU Adreno 619.
Dengan performa seperti itu, Samsung Galaxy A52 5G diyakini memakai prosesor Qualcomm Snapdragon 750 SoC.