Sanitasi Buruk Rugikan Rp 56 T
Sabtu, 03 Januari 2009 – 02:34 WIB
Susmono memaparkan hasil penelitian Japan International Corporation Association (JICA) tentang pencemaran di 32 sungai yang menjadi sumber air baku PDAM di Indonesia. JICA menyimpulkan, oksigen yang terlarut (biological on demand) rata-rata hanya 0,8 miligram per liter hingga 32,5 miligram per liter.
”Untuk menaikkan kadar oksigen terlarut, biaya produksi air minum meningkat Rp 325 per meter kubik atau 82 persen dari rata-rata tarif air Rp 400 per meter kubik,” katanya. Berdasar penelitian Bank Dunia, kerugian ekonomi akibat pencemaran air yang disebabkan sanitasi buruk mencapai Rp 14 triliun per tahun.
Semakin tinggi polutan yang terlarut, biaya produksi air semakin mahal. ”Jika perilaku bersih diterapkan, ada penghematan Rp 14 triliun per tahun dari produksi air bersih,” paparnya. (noe/oki)