Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Sasar UMKM, Bea Cukai Gelar Kelas Ekspor di Jawa Barat

Kamis, 06 Juli 2023 – 15:50 WIB
Sasar UMKM, Bea Cukai Gelar Kelas Ekspor di Jawa Barat - JPNN.COM
Bea Cukai menggelar kelas ekspor kepada pelaku usaha mikro kecil dan menengah (UMKM) di Bandung dan Cianjur. Foto: Bea Cukai

Tidak hanya teori, peserta kegiatan juga berkesempatan untuk melakukan kunjungan lapangan ke para expertise eksportir seperti PT UCC Victor Oro Prima di Bogor dan PT Genta Trikarya di Bandung untuk mempelajari pengetahuan dari sisi produksi, manajemen perusahaan, dan hal lainnya untuk mendukung proses bisnis perusahaan.

Bea Cukai Bandung juga menggelar sosialisasi tata laksana ekspor dan pengenalan fasilitas KITE IKM kepada 30 UMKM siap ekspor di wilayah Kota Bandung.

Sosialisasi ini dilaksanakan melalui kerja sama dengan, Dinas Perdagangan dan Perindustrian Kota Bandung, BNI Kota Bandung, dan PT Pos Indonesia.

Encep menjelaskan, ada berbagai materi yang disampaikan, seperti fasilitas disediakan oleh PT Pos serta syarat pengiriman barang ke luar negeri bagi UMKM yang melakukan ekspor, hingga pembiayaan dan pendanaan pemasaran produk.

“Bea Cukai pun turut menjelaskan tentang ketentuan ekspor, proses kepabeanan, tata cara ekspor serta memperkenalkan fasilitas KITE IKM secara detail,” imbuhnya. (jpnn)


Bea Cukai menggelar kelas ekspor kepada pelaku usaha mikro kecil dan menengah (UMKM) di Bandung dan Cianjur.

Redaktur & Reporter : Dedi Sofian

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close