Satu Lagi Kandidat Pelatih Garuda Muda
jpnn.com - JAKARTA - Sekjen PSSI Azwan Karim menyebutkan, saat ini sudah ada dua sampai tiga nama yang sudah mereka kantongi untuk menjadi kandidat pelatih Timnas U-19 tersebut.
Dan, rata-rata dari mereka yang masuk nominator itu, lanjut Azwan, telah memiliki pengalaman melatih Timnas.
“Karena tugas mereka untuk menangani timnas, jadi sudah tentu harus memiliki pengalaman di Timnas juga,” ujarnya.
“Saat ini kami sudah berkomunikasi dengan beberapa pelatih, dan dalam waktu dekat mereka diberikan kesempatan untuk presentasi di PSSI,” ujarnya.
Dari sejumlah kandidat itu, pelatih Timnas Pelajar Indonesia, Maman Suryaman termasuk yang dibidik.
Sementara itu, Sutan Harhara mengatakan bahwa, dia sudah sangat siap untuk menangani Garuda Muda. Sebab, sejumlah pemain yang pernah bergabung di Timnas U-16 2015 lalu, pernah menjadi pemain besutannya.
“Pemain-pemain itu kemudian akan saya kombinasikan dengan pemain hasil seleksi dalam waktu dekat nanti. itu bila saya yang ditunjuk sebagai pelatih,” papat Sutan.
Sebagai catatan, PSSI harus memutar otak lebih keras lagi untuk mencari kandidat pelatih Timnas U-19.