SBY Harus Benahi Koalisi
Kamis, 18 Maret 2010 – 19:23 WIB
Diantaranya SBY-JK memenangi Pilpres dalam dua putaran dengan perolehan 61 persen suara. Pemerintah saat itu membangun koalisi dengan 10 partai politik pendukung pemerintah dan menguasai 420 kursi atau sekitar 76 persen di parlemen. Nilai potensial juga dimiliki SBY saat berdampingan dengan Boediono, yakni memenangi Pilpres dalam satu putaran dengan perolehan suara mutlak 60,8 persen. Membangun koalisi dengan 6 partai politik dan menguasi 424 kursi di DPR RI atau sekitar 75,7 persen.
‘’Masalahnya adalah, ditengah jalan ternyata koalisi ini tidak solid. Legitimasi dari kepemimpinan SBY-Boediono yang berasal bukan dari parpol, menjadikan SBY seolah berjalan hanya dengan Demokrat. Ini menunjukkan adanya perlawanan politik meski secara tidak langsung,’’ kata Eep.Eep pun mengatakan, SBY yang saat ini belum menunjukkan sikap tegas terhadap partai koalisi yang tidak sejalan dengan pemerintah, dikatakan sebagai strategi SBY untuk merapatkan kembali barisan partai koalisi.