SDA Yakin Prabowo Bisa Mamaklumi
jpnn.com - BOGOR - Partai Persatuan Pembangunan (PPP) akhirnya satu suara menganulir semua keputusan terkait perkoalisian menghadapi pilpres.
Hal ini tertuang dalam kesepakatan islah antara Ketua Umum PPP Suryadharma Ali dan kubu Sekretaris Jendral PPP Romahurmuziy.
Dengan keputusan ini maka PPP memastikan belum mendukung Partai Gerindra dan calon presidennya yakni Prabowo Subianto.
"Secara resmi PPP belum mengusung Prabowo sebagai presiden. Kita kembali ke nol, nol kilometer," kata Suryadharma kepada wartawan di lokasi Mukernas III PPP di Cisarua, Bogor, Rabu (22/4).
Meski begitu, Suryadharma tetap mengklaim bahwa ada dorongan dari kader untuk mendukung Prabowo. Secara pribadi, Menteri Agama RI ini juga tetap mendukung Prabowo.
Namun, sambung Suryadharma, untuk meresmikan dukungan tersebut harus melalui mekanisme yang diatur AD/ART partai.
Lebih lanjut, Suryadharma mengaku akan segera menjelaskan sikap PPP ini kepada Prabowo. Ia optimis mantan Danjen Kopassus TNI itu akan memaklumi keputusan partainya.
"Gampang itu (menjelaskan), gampang itu," pungkasnya. (dil/jpnn)