Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

SEA Games 2019: Prajurit Kolinlamil Raih 3 Emas dan 2 Perak

Senin, 09 Desember 2019 – 06:50 WIB
SEA Games 2019: Prajurit Kolinlamil Raih 3 Emas dan 2 Perak - JPNN.COM
Anggota Prajurit Kolinlamil yang tergabung dalam Tim Dayung sukses meraih medali emas laga SEA Games ke-30 2019 di Manila, Filipina, Minggu (8/12). Foto: Dispen Kolinlamil

Prestasi tersebut berlanjut pada Sea Games 2011 dengan Indonesia sebagai tuan rumah dan berhasil merebut tiga medali perak dan satu perunggu.

Dalam Lomba Dayung Internasional Tanjung Pinang Dragon Boat Race tahun 2012, yang digelar di perairan laut Tanjung Pinang, Tim Dayung Kolinlamil berhasil menyabet dua medali emas pada nomor Kayak Single Putri dan Kayak Double Putri.

Pada tahun 2017, atlet dayung Kolinlamil berhasil mengumpulkan emas dan perak dalam kejuaran yang berbeda. Pertama menyabet dua medali emas, satu perak, dan satu perunggu pada perlombaan HUT Kota Bekasi. Kedua pada 21 Mei 2017 berhasil membawa pulang dua emas dan satu perak dalam kejuaraan di Bali.

Dan baru-baru ini tim dayung Kolinlamil juga berhasil meraih prestasi gemilang dengan menjuarai nomor 800 meter antar satuan dalam kejuaraan Internasional Dragon Boat Festival 2018 di di Banjir Kanal GOR H Agus Salim, Padang.

SEA Games ke-30 tahun 2019 ini dengan mengusung tema, "We Win as One." berlangsung di Filipina, Pembukaan resmi SEA Games 2019 digelar pada Sabtu malam, 30 November 2019.

Sebelum dibuka secara resmi pertandingan sejumlah cabang olahraga  sudah digelar. Ajang olahraga terbesar di Asia Tenggara tersebut diikuti kontingen dari 11 negara anggota ASEAN, yakni Filipina, Indonesia, Malaysia, Thailand, Timor Leste, Myanmar, Brunei, Singapura, Kamboja, Laos dan Vietnam. Tercatat Penyelenggaraan SEA Games di Filipina pada 2019 adalah yang keempat kalinya.

Sebelumnya, Filipina sudah pernah menjadi tuan rumah SEA Games pada 1981, 1991 dan 2005.(fri/jpnn)

Prajurit Komando Lintas Laut Militer (Kolinlamil) sukses mengharumkan nama bangsa dalam laga SEA Games ke-30 2019 dengan meraih 3 medali emas dan 2 perak dari cabor dayung di Manila, Filipina, Minggu (8/12).

Redaktur & Reporter : Friederich

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close