Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Sebaiknya Golkar Segera Cari Pengganti JK untuk Pilpres 2019

Selasa, 23 Januari 2018 – 20:46 WIB
Sebaiknya Golkar Segera Cari Pengganti JK untuk Pilpres 2019 - JPNN.COM
Wakil Presiden Jusuf Kalla didampingi Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto menyapa masa aksi yang memberikan dukungan ‘Golkar Bersih’ saat penutupan Munaslub Partai Golkar di Jakarta, Rabu (20/12). Foto : Ricardo

jpnn.com, JAKARTA - Kader Partai Golkar di daerah mengharapkan partai berlambang beringin hitam itu menyiapkan calon duet Presiden Joko Widodo pada Pemilu 2019. Golkar sebaiknya menyiapkan calon pengganti Jusuf Kalla yang diusung sebagai calon wakil presiden pendamping Jokowi.

Harapan itu datang dari Ketua Dewan Penasihat Golkar Kabupaten Selayar Rapsel Ali. Menurutnya, Golkar yang kini dipimpin Airlangga Hartarto harus segera menyiapkan pengganti JK.

Dia lantas mengusulkan penyelenggaraan konvensi untuk mencari bakal calon wakil presiden. "Sebaiknya sesegera mungkin membentuk kepanitian untuk menyelenggarakan konvensi penjaringan cawapres-cawapres terbaik," kata Rapsel di Jakarta, Selasa (23/1).

Pendiri Asosiasi Pemerintah Daerah Kepulauan dan Pesisir Seluruh Indonesia (ASPEKSINDO) itu menilai manuver Presiden Jokowi selama ini menyiratkan keinginannya untuk mencari calon wakil presiden dari Partai Golkar. Karena itu, Golkar pun harus segera meresponsnya dengan menggelar konvensi.

Dia menjelaskan, konvensi bisa digelar di tiga wilayah, yakni barat, tengah dan timur. "Menurut saya konvensi sangat pas diadakan setelah lebaran tahun ini," tambahnya.(fat/jpnn)

Partai Golkar sebaiknya menggelar konvensi untuk menjaring calon wakil presiden untuk mencari pengganti Jusuf Kalla di Pilpres 2019.

Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close