Sebarkan Virus Demam SEA Games
Sabtu, 09 Juli 2011 – 08:24 WIB
Pengendali perusahaan Panasonic Gobel Indonesia itu menyesalkan adanya memori masyarakat bahwa ketika mendengar kata SEA Games, langsung terbayang kasus dugaan korupsi Wisma Atlet SEA Games yang melibatkan pejabat di Kemenpora.”Musibah itu kemudian terlalu dipolitisir sehingga proses dan dinamika persiapan SEA Games yang sedang berjalan itu kalah posisi di pemberitaan,” tandasnya.
Idealnya, lanjut Rahmat, kesempatan Indonesia menjadi tuan rumah SEA Games harus dijabarkan dengan tiga kesuksesan. Yaitu sukses penyelenggaraan, sukses prestasi, dan sukses ekonomi. Sebagai tuan rumah event besar, baik Jakarta maupun Palembang tentunya harus optimal dalam penyelenggaraan. Dari kesiapan venue, keamanan, kenyamanan seluruh peserta, dan tentunya masyarakatnya sendiri.
”Tiongkok sudah membuktikan bahwa olahraga bisa membantu menaikkan perekonomian negara. Saya kira Indonesia juga bisa karena negara ini pernah sukses menggelar SEA Games 1997,” urai Rahmat.