Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Sejarah Baru, 16 Mahasiswa Anyar Asal Timor Leste Kuliah di UTA '45 Jakarta

Rabu, 16 Agustus 2023 – 07:46 WIB
Sejarah Baru, 16 Mahasiswa Anyar Asal Timor Leste Kuliah di UTA '45 Jakarta - JPNN.COM
Foto bersama mahasiswa baru asal Timor Leste dalam acara penyambutan yang digelar di lantai 2 Ruang Rapat Yayasan UTA ’45 Jakarta pada Selasa (8/8). Foto: Dokumentasi UTA'45 Jakarta

Mereka didampingi orang tua, seorang ibu berprofesi Polwan Ana Maria da Costa E Silva.

Ketua Ketua Yayasan UTA ’45 Jakarta Bambang Sulistomo dalam sambutannya menyampaikan UTA ’45 Jakarta merupakan sebuah perguruan tinggi swasta tertua di Indonesia.

Bambang juga memperkenalkan Rektor UTA ’45 Jakarta, serta para wakil rektor yang hadir.

Bambang menyambut gembira kehadiran calon mahasiswa dari Timor Leste sambil menanyakan komentar mereka sebagai mahasiswa asing yang memilih kuliah di UTA ’45 Jakarta.

“Kenapa memilih kuliah di Indonesia lalu apa harapannya, bagaimana tanggapannya,” tanya Bambang.

Rektor UTA ’45 Jakarta J Rajes Khana juga menyambut gembira atas kehadiran ke-13 mahasiswa dari Timor Leste sambil memperkenalkan pimpinan kampus, baik di jajaran rektorat, dekan maupun pimpinan lainnya.

Wakil Rektor I Prof Diana Laila Ramatillah mengingatkan para mahasiswa tersebut untuk mengikuti pelatihan bahasa Indonesia dengan baik.

Prof Diana menyampaikan UTA ’45 Jakarta juga memiliki program bernama Tour Study Exchange Student pada semester kedua hingga keempat, kelima dan keenam.

Sebanyak 16 mahasiswa anyar asal Timor Leste kuliah di UTA '45 Jakarta menjadi sejarah baru bagi kampus tersebut

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
X Close