Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Inilah Penampil Pertama dalam Sejarah TVRI

Sabtu, 10 Juni 2017 – 15:40 WIB
Inilah Penampil Pertama dalam Sejarah TVRI - JPNN.COM
Sampul album Kumbang Tjari. Foto: Public Domain.

Siaran pertamanya, melulu tentang Asian Games. Sebab memang untuk perhelatan Olimpiade Asia itulah TVRI didirikan.

Ritual peresmian TVRI berlangsung di Stasion Utama Istana Olahraga Bung Karno. Masa itu lazim disebut Istora Bung Karno. Pada musim Orde Baru tempat ini dikenal Istora Senayan Jakarta.

"Orkes Kumbang Tjari menjadi grup pertama yang tampil di TVRI ketika stasiun televisi pemerintah itu diresmikan tahun 1962," tulis Denny Sakrie dalam Nuskan Sjarif.

Orkes Kumbang Tjari

Orkes Kumbang Tjari membawakan musik Minangkabau bernuansa rock n roll.

Saat dipercaya tampil membuka peresmian TVRI, sebetulnya grup musik ini baru terbentuk setahun sebelumnya. Pendirinya Nuskan Sjarif, sang gitaris.

"Petikan2 gitar Nuskan Sjarif sering mengingatkan orang akan bunji alat2 musik asli Minang seperti talempong, rebab, dan saluang,” tulis Hasmanan dari Orkes Gumarang dalam testimoni di cover piringan hitam Kumbang Tjari.

“Sebagai orkes baru jang masih harus berdjuang memenangkan simpatik dan popularitas, menarik sekali nafas dan penghajatan jang diberikan ’Kumbang Tjari’ terhadap lagu-lagunja. Hidangan2 mereka terasa masih dekat sekali kepada tjara lagu2 rakjat asli Minang dibawakan," demikian Hasmanan dari Orkes Gumarang.

ORKES Kumbang Tjari menjadi grup pertama yang tampil di TVRI ketika stasiun televisi pemerintah itu diresmikan tahun 1962. Orkes Kumbang Tjari punya

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close