Sejumlah Karyawan di Tiga Media Surabaya Diduga Terpapar Corona
Kepala Lembaga Penyiaran Publik (LPP) RRI Surabaya Sumarlina membenarkan informasi tersebut. Ia mengatakan pada 11 Juli lalu, pihaknya baru mengetahui jika ada 54 pegawainya positif corona.
Menurutnya para pegawainya sudah sebanyak tiga kali melakukan swab yakni swab pertama pada 26 Juni 2020 dan hasilnya baru diterima pada 11 Juli. Namun, lanjut dia, sejak 27 Juni manajemen sudah mengambil sikap dengan melakukan lockdown kepada seluruh karyawan sampai 13 Juli.
Sementara untuk hasil swab kedua, kata Sumarlina, hasil yang didapat dari tes seluruh pegawai RRI Surabaya dinyatakan negatif sehingga lockdown rencana dicabut pada 13 Juli. Namun, karena hasil swab pertama hasilnya baru diketahui sehingga kembali diperpanjang lagi hingga dua pekan lagi. (antara/jpnn)
Jangan Lewatkan Video Terbaru: