Sekai Luncurkan Rice Cooker Berteknologi Rendah Gula, Nasi Jadi Lebih Sehat & Antibasi
jpnn.com, JAKARTA - Sekai Rice Cooker meluncurkan jajaran produk rice cooker low sugar pertama di Indonesia yakni Sekai Rice Cooker CMW 522 LS Serela dan Sekai Rice Cooker CMW 720 LS Serela.
Kedua rice cooker ini merupakan inovasi terbaru di Indonesia dengan teknologi rendah gula terbaik di kelasnya yang membantu Anda dan keluarga hidup lebih sehat.
“Kami dengan bangga menghadirkan inovasi terbaru penanak nasi yang dilengkapi teknologi terbaru low sugar di Indonesia. Rice cooker ini merupakan jajaran produk revolusioner kami yang dapat membantu Anda dan keluarga hidup lebih sehat," ujar Direktur PT Tripacific Electrindo (SEKAI) Kevin Mulyawan.
"Jajaran rice cooker kami juga didukung dengan garansi pemanas lima tahun, jasa service seumur hidup dengan pusat servis yang tersebar luas di seluruh Indonesia,” tambahnya.
Kevin mengatakan bahwa Sekai Rice Cooker CMW 522 LS Serela dan CMW 720 LS Serela dilengkapi teknologi Low Sugar yang revolusioner.
Teknologi ini mengurangi kadar gula pada nasi hingga 50 persen, dengan cara memisahkan air tajin yang mengandung kadar gula tinggi dari nasi.
Hal ini menghasilkan nasi yang lebih pulen, lezat, dan lebih sehat untuk dikonsumsi, menjadikannya pilihan ideal bagi mereka yang ingin menjaga kesehatan dan mengurangi risiko diabetes.
Kedua rice cooker ini juga dilengkapi dengan berbagai fitur canggih untuk memudahkan Anda dalam memasak.
Fitur-fitur tersebut antara lain, beragam fungsi memasak, pengukus stainless steel, sekring pengaman, panci nanotech antilengket,, antibasi dan smart auto cook.