Sekjen PBB Desak Penghentian Kekerasan di Iran
Selasa, 23 Juni 2009 – 15:13 WIB
Komentar sang Sekjen PBB muncul, setelah bentrok lanjutan kembali terjadi di ibukota Teheran, Selasa (22/6), usai keluarnya keputusan dari Majelis Umum, lembaga legislatif negeri itu. Lembaga ini menegaskan bahwa tak ada kecurangan dalam pemungutan suara tanggal 12 Juni lalu tersebut, sekaligus menolak permintaan pembatalan (pemilu).
Pengumuman keputusan tersebut pun diberitakan secara luas oleh stasiun televisi pemerintah. "Majelis Penjaga Iran menolak pembatalan atas pemilihan presiden 12 Juni, dengan menyatakan bahwa tidak terdapat kejanggalan menyolok dalam pemungutan suara," lapor stasiun TV tersebut.