Selain Rachel Vennya, Orang-Orang Ini Juga Pernah Kabur dari Karantina
jpnn.com, JAKARTA - Insiden kabur dari proses karantina yang dilakukan selebgram Rachel Vennya, menghebohkan warganet.
Namun ternyata, kejadian ini tak hanya dilakukan oleh Rachel Vennya.
Selama pandemi Covid-19, ada sejumlah kasus serupa yang terjadi.
Dari rangkuman JPNN.com, ada sejumlah nama dan tokoh di Indonesia yang pernah kabur saat proses karantina, siapa saja mereka?
1. Anggota DPR Guspardi Gaus
Anggota DPR Guspardi Gaus sempat menolak menjalani karantina setelah pulang dari luar negeri.
Tindakan Guspardi ini mendapat sorotan hingga akhirnya dia dilaporkan ke Mahkamah Kehormatan Dewan (MKD) oleh kelompok masyarakat.
Politikus PAN itu diketahui baru pulang dari Kirgistan dan ikut rapat secara fisik terkait Pansus RUU Otsus Papua pada, Kamis (1/7) lalu.
2. Habib Rizieq Shihab
Eks imam besar FPI Habib Rizieq Shihab juga tak menjalani proses karantina ketika tiba di Indonesia dari Arab Saudi.