Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Sembilan Penambang Ilegal Terjebak di Lubang Selama 38 Jam

Senin, 09 Desember 2019 – 10:30 WIB
Sembilan Penambang Ilegal Terjebak di Lubang Selama 38 Jam - JPNN.COM
Tim SAR dan warga menyelamatkan sembilan penambang emas ilegal yang sempat terjebak di dalam saluran. Foto: Radar Banten

Tata dan rekan-rekannya mencari tempat terbuka yang lebar di dalam lubang yang tidak terendam air. Di sana mereka bertahan sambil menunggu keajaiban. Tanpa makanan dan hanya membawa botol minuman, para penambang berupaya untuk bertahan hidup.

Satu malam terlewati dengan kondisi yang begitu mencekam. Pada hari berikutnya, belum ada warga yang memberikan pertolongan.

Pada Minggu (8/12) dini hari, air yang menutupi akses jalan keluar mulai menyusut. Kondisi tersebut membuat para penambang memiliki harapan untuk hidup.

Pada pagi hari, sekira pukul 5.30 WIB, tim SAR berhasil masuk ke dalam lubang dan memastikan para penambang dalam kondisi aman dan sehat. Setelah itu, para penambang keluar dari lubang dengan bantuan dari tim SAR gabungan.

“Alhamdulillah saya dan rekan-rekan masih bisa bertahan, walaupun persediaan makanan dan minuman yang terbatas,” kata Tata di Puskesmas Citorek, Minggu (8/12).

Menurutnya, kondisi para penambang saat dievakuasi dari lubang tambang cukup lemas. Mereka tidak makan dan kekurangan oksigen. Untuk itu, para penambang langsung dibawa ke Puskesmas Citorek untuk mendapatkan perawatan medis. Bahkan, dua orang penambang, yakni Surahman dan Ade kondisinya lemas, sehingga harus digendong tim SAR ke perkampungan.

“Ini keajaiban. Saya dan penambang lainnya masih bertahan hidup,” ungkapnya.

Tata menyampaikan terima kasih kepada tim SAR gabungan dari Basarnas, BPBD, TNI, Polri dan masyarakat yang telah membantu menyelamatkan dirinya. Kejadian tersebut menjadi pengalaman berharga dalam hidupnya. Sehingga ke depan lebih berhati-hati dan waspada terhadap ancaman banjir dan longsor saat melakukan aktivitas pertambangan.

Peristiwa ini terjadi saat para penambang emas tengah melakukan aktivitas di lubang tambang bekas PT Aneka Tambang (Antam).

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close