Semoga Lulus, 35 Peserta Difabel Ikuti UTBK UI 2022
Dia memiliki harapan yang kuat terhadap jurusan yang sudah dipilihnya. Katanya, melalui pilihan di Pendidikan Khusus tersebut ia akan bisa mewujudkan keinginannya menjadi seorang guru bagi anak-anak disabilitas.
Kepala Biro Humas dan Keterbukaan Informasi Publik UI Amelita Lusia mengatakan UI senantiasa meyakini bahwa education for all.
Pada Maret lalu, UI baru mewisuda Muhammad Erwin Althaf dari Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB).
"Keterbatasan pendengaran yang dialami sejak lahir, tidak mengurungkan niatnya untuk mencapai cita-cita, yakni membangun sistem usaha terpadu yang mandiri dalam perencanaan, pengelolaan, dan penggunaan sumber daya keuangan," jelasnya.
Untuk peserta disabilitas tunadaksa, ujian dilaksanakan di Fakultas Ilmu Komputer (Fasilkom) Gedung Lama, sedangkan bagi peserta disabilitas tunanetra, ujian dilakukan pada sesi khusus, yaitu Kamis, 19 Mei 2022, di Lab. 1105 Fasilkom Gedung Lama, Kampus Depok.
Peserta disabillitas didampingi oleh petugas, dan yang melakukan pengecekan kelengkapan ujiannya dari pihak Lembaga Tes Masuk Perguruan Tinggi (LTMPT). (antara/jpnn)