Senna Geser Rubinho
Rabu, 18 Januari 2012 – 19:14 WIB
"Dua musim pertamanya di F1 tidak memberinya kesempatan ideal untuk menunjukkan hasil konsisten. Karena itu, kami mencoba meluangkan waktu sebanyak mungkin untuk memahami dan mengevaluasinya sebagai seorang pembalap," lanjutnya.
Evaluasi itu dilakukan di lintasan (tidak dengan mobil F1) dan lewat simulator. "Dia telah membuktikan kecepatan, kemampuan teknis, dan kemampuan untuk belajar cepat sekaligus mengaplikasikan pelajaran itu secara konsisten. Sekarang, kami tak sabar melihat bakat itu berkembang bersama mobil balap kami," tambah Williams.
Dua musim pertama Senna memang tersendat-sendat. Musim perdananya adalah bersama HRT, tim terburuk di F1. Musim lalu, dia baru tampil di tengah musim menggantikan Nick Heidfeld. Dalam delapan lomba, Senna menunjukkan tanda-tanda kehebatan, tapi tidak cukup konsisten. Total, dia hanya meraup dua poin.