September Diprediksi Jadi Puncak Panen Cabai
Senin, 05 Agustus 2019 – 01:52 WIB
Komoditas penyumbang inflasi lainnya seperti emas perhiasan dengan kenaikan harga 3,42 persen dan andil 0,04 persen.
Sementara itu, kenaikan harga daging ayam ras dan cabai merah yang masing-masing 3,97 dan 20,63 persen.
Wakil Ketua Asosiasi Agribisnis Cabai Indonesia Jawa Timur Nanang Triatmoko menuturkan, menjelang Iduladha sudah terlihat adanya kenaikan permintaan. Indikasi kenaikan permintaan itu terlihat dari pergerakan harga.
"Padahal, volume cabai juga naik, karena ini memasuki awal panen. Namun, kenaikan volume itu belum bisa menyamai kenaikan permintaan. Karena itu, harga masih tinggi,” tandasnya. (vir/ken/res/c12/oki)