Serena Onasis Tampil Mesra dengan El
jpnn.com - PENYANYI pendatang baru Serena Onasis tampak mesra dengan putra kedua Ahmad Dhani-Maia Estianty, El Jallaludin Rumi, di Bali. Meski ketahuan bermesraan di Pulau Dewata, belum lama ini, tapi sebagai orang tua, baik Dhani maupun Maia menganggap biasa saja.
Ya, maklum saja, sebab kemesraan itu hanya terjadi di lokasi syuting video klip Serena, berjudul Aku Tidak Bisa Memiliki yang merupakan lagu recycle milik Band Dygta yang sempat populer di awal 2000-an. El didapuk menjadi model video klip berpasangan dengan Serena sebagai penyanyinya.
Di single kedua yang di produksi Skalene Studios Singapore, Serena mengambil tema percintaan dalam konsep video klip besutan Sutradara Hafidz. Layaknya pasangan muda yang dimabuk asmara, keduanya pun menunjukan kemesraannya di depan kamera.
’’Kemesraan di sini hanya adegan, bukan pacaran. Jangan salah tafsir dulu yah,’’ kata Serena di kawasan Kemang, Jakarta, kemarin. Penyanyi kelahiran Palembang, 13 November 1999 itu sengaja memberikan warna baru di single kedua yang rencananya ada dalam album keduanya itu.
Warna musik yang diusung pun lebih dewasa. Tentunya ini disesuaikan dengan usianya yang mulai beranjak dewasa.
’’Cerita berawal dari pertemanan sepasang remaja. Namun dari sekadar best friend, persahabatan berubah jadi suka-sukaan yang berlanjut dating (kencan),’’ jelasnya.
Sayangnya, asmara yang mereka jalani hanya seumur jagung. Di tengah cinta yang mulai bersemi, tiba-tiba Serena mendapat beasiswa dan harus segera berangkat untuk bersekolah di New York.
Serena menghadapi dilema, tetap berkarya di negara orang atau meninggalkan sahabat yang telah menjadi labuhan hatinya itu. ’’Karena aku nggak mau menyakiti perasaan El, aku akhirnya meninggalkan dia dengan cara yang menyebalkan. Supaya El nggak suka aku lagi dan rela melepas aku pergi. Untuk kebaikan dia,’’ ceritanya tentang konsep video klip itu.