Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Seru! IndiHome Segera Hadirkan 'Nonton Bareng Teroooss' Final Piala Dunia 2022, Ini Lokasinya

Minggu, 11 Desember 2022 – 16:50 WIB
Seru! IndiHome Segera Hadirkan 'Nonton Bareng Teroooss' Final Piala Dunia 2022, Ini Lokasinya - JPNN.COM
Ratusan orang menikmati acara 'Nonton Bareng Teroooss' yang digelar IndiHome bersama Surya Citra Media untuk menyaksikan laga perempat final antara Portugal melawan Maroko, pada Sabtu (10/12) malam. Foto: dokumentasi IndiHome

Keseruan semakin terasa saat sorak-sorai penonton silih berganti dan menggema terdengar selama pertandingan Portugal melawan Maroko berlangsung.

Kejutan kembali terjadi di Piala Dunia 2022.

Portugal bisa kalah dari Maroko meski sudah berupaya melakukan serangan sporadis sepanjang laga.

Kejutan sebelumnya terjadi saat Kroasia berhasil memulangkan Brasil lebih cepat melalui drama adu penalti.

Sisa pertandingan hingga partai puncak akan semakin seru.

Bagi yang mau merasakan serunya 'Nonton Bareng Teroooss Piala Dunia 2022 IndiHome' jangan khawatir.

Rangkaian acara nonton bareng akan digelar kembali pada pertandingan final pada 18 Desember 2022 mendatang yang berlokasi di Jakarta.

Untuk informasi lebih lanjut follow seluruh akun sosial media IndiHome agar tidak ketinggalan informasinya. (mrk/jpnn)

Sukses acara Acara 'Nonton Bareng Teroooss' di Yogyakarta, IndiHome segera menghadirkan acara serupa untuk final Piala Dunia 2022, berikut waktu dan lokasinya

Redaktur & Reporter : Sutresno Wahyudi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News