Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Seusai Ikut Puncak BBK, Banteng Kalbar Pulang Naik Kapal

Minggu, 25 Juni 2023 – 13:58 WIB
Seusai Ikut Puncak BBK, Banteng Kalbar Pulang Naik Kapal - JPNN.COM
Ketua DPD PDI Perjuangan Kalimantan Barat Lasarus melepas langsung kepulangan ribuan kader PDIP Kalbar yang baru usai mengikuti puncak peringatan Bulan Bung Karno di Jakarta. Foto: DPP PDIP.

jpnn.com - JAKARTA - Ribuan kader PDI Perjuangan Kalimantan Barat yang mengikuti puncak peringatan Bulan Bung Karno di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Sabtu (24/6), bertolak kembali ke daerah asal dengan menumpang kapal laut, pada Minggu (25/6) pagi.

Ketua DPD PDI Perjuangan Kalimantan Barat Lasarus melepas langsung kepulangan ribuan kader partai berlambang kepala banteng moncong putih itu ke Pontianak. 

Lasarus sempat menyapa para penumpang dan mengucapkan terima kasih telah mengikuti puncak peringatan Bulan Bung Karno.

"Selamat berlayar kembali ke Pelabuhan Dwikora Pontianak. Terima kasih sudah turut serta mengikuti agenda kemarin (Bulan Bung Karno) dengan tertib. Meski kondisi melelahkan, hari ini harus kembali berlayar dengan KM Lawit. Semoga cuacanya baik, gelombang landai, sehingga pelayaran kali ini menggembirakan," ucap Lasarus dari ruang kendali KM Lawit di Pelabuhan Tanjung Priok Jakarta Utara, Minggu, (25/6).

Lasarus mengatakan, kedatangan ribuan kader asal Kalimantan Barat ke Jakarta diapresiasi oleh Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri.

Dia pun menginginkan apresiasi itu ditindaklanjuti dengan kerja-kerja politik guna memenangkan PDI Perjuangan di Pemilu 2024 mendatang.

"Ibu Ketua Umum secara khusus memberikan apresiasi kepada kader Kalbar yang rela berlayar berpuluh-puluh jam untuk tiba di Jakarta. Sekembalinya (kader) dari sini, saya berpesan supaya pesan beliau (Bu Mega) saat puncak peringatan Bulan Bung Karno kemarin dapat dilaksanakan, terutama mengenai upaya-upaya pemenangan Pemilu dan Pilpres 2024," imbuhnya.

Dia mengatakan naik kapal berpuluh-puluh jam adalah pengalaman yang tak sering didapatkan. "Maka, sepulangnya dari sini, ceritakan kepada sahabat, teman, terutama keluarga semua seindah apa perjalanan kalian selama beberapa hari ini," pesan Lasarus. (boy/jpnn)

Yuk, Simak Juga Video ini!

Lasarus melepas kepulangan ribuan kader PDIP Kalbar yang baru usai mengikuti puncak peringatan Bulan Bung Karno di Jakarta.

Redaktur & Reporter : M. Kusdharmadi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close