Stan Kopi Nusantara Meriahkan Penutupan Bulan Bung Karno 2024
jpnn.com, JAKARTA - Festival Kopi Cinta Tanah Air memeriahkan rangkaian penutupan peringatan Bulan Bung Karno 2024 digelar di Parkir Timur Senayan, Gelora Bung Karno, Jakarta, Minggu (30/6).
Pantauan di lokasi acara, sederet stan kopi nusantara berjejer di sekitaran arena Bulan Bung Karno.
Puluhan anak muda juga terlihat antusias menyaksikan kompetisi yang menampilkan keahlian para barista dalam mengolah kopi nusantara.
Teknik V60 pun ditunjukkan para barista dalam kompetisi kopi itu.
Tak hanya itu, ada adorama kopi dari hulu ke hilir di boots Coffee Revolution yang bisa dinikmati pengunjung untuk melihat proses perjalanan kopi mulai ditanam, dipelihara, dipanan hingga dihasilkan di dalam secangkir gelas.
Di sela-sela acara Bulan Bung Karno, digelar pula diskusi tekait sejarah dan perkembangan kopi di tanah air.
Pihak panitia pun menghadirkan founder Dua Coffee Roaster Rinaldi Nurpratama, Kepala Museum Multatuli Ubaidillah Muchtar, dan Sejarawan Boni Triana.
Dalam kesempatan itu, Rinaldi mengungkapkan potensi kopi di Indonesia masih sangat besar di dunia.