Vasanta Group Luncurkan Hunian untuk Keluarga Muda, Pemandangan Tepi Danau
Di tengah harga tanah yang terus menanjak di wilayah Jabodetabek, Denny menambahkan bahwa Myztro bisa menjadi pilihan tepat bagi para generasi muda untuk memiliki rumah impian pertamanya.
Sementara itu, Presiden Direktur MCUDI Kenji Ono menuturkan bahwa Myztro adalah salah satu proyek unggulan yang berkolaborasi dengan Vasanta Group.
“Kami senang dapat menyediakan kesempatan untuk keluarga muda agar dapat memiliki rumah pertama mereka dengan terjangkau namun tetap mewah di tepi danau,” kata dia.
Kawasan tersebut akan dilengkapi dengan sejumlah fasilitas olahraga, seperti jogging track, sports club, functional training area, basketball court 3 on 3, dan juga sarana olahraga air seperti kayak by the lake.
Nantinya, Myztro juga dilengkapi fasilitas lain seperti area bermain anak, viewing deck, pavilion, training park, dan BBQ pit.
“Dengan suasana perumahan yang asri, Myztro di kawasan SHILA at Sawangan juga dikelilingi bentang alam yang indah, termasuk danau seluas 26 hektare dan pemandangan Gunung Salak, serta 55 persen kawasan didedikasikan untuk area hijau,” jelas Kenji. (mcr4/jpnn)