Shin Tae Yong Puji Vietnam Lolos ke Final Piala AFF Tanpa Kebobolan
jpnn.com, HANOI - Pelatih Timnas Indonesia Shi Tae Yong menyebut Vietnam memang bermain lebih baik dari timnya sehingga Skuad Garuda harus kalah 0-2 dari tuan rumah dalam laga leg 2 semifinal Piala AFF 2022 di Hanoi, Senin (9/1) malam.
Bukan itu saja, Shin Tae Yong juga memberikan pujian kepada kemampuan Vietnam menggalang lini pertahanannya.
Sebab, sampai laga semifinal kedua ini berakhir, belum ada satu tim yang bisa menjebol gawang Vietnam.
"Vietnam bermain bagus hari ini, mereka bisa cleansheet karena memang main lebih bagus dari kami," kata Shin Tae Yong dalam jumpa pers setelah pertandingan di Vietnam, Senin malam.
Pelatih asal Korea itu bahkan mengapresiasi keberhasilan dari tim berjuluk Golden Star tersebut. Sebab, sepanjang 90 menit permainan, beberapa kali peluang bisa dihasilkan ke gawang Indonesia, sementara tim polesan Shin Tae Yong kesulitan mendapatkan peluang bagus dan on-goal.
"Vietnam tim yang bagus dan selama karena lolos ke final dengan cleansheet," ucap Shin Tae Yong.
Timnas Indonesia kena gol cepat di masing-masing babak. Pada babak pertama, Nguyen Tien Linh mencetak gol pada menit ke-3. Dia kemudian mengulang lagi pada awal babak kedua, tepatnya menit ke-48 saat menuntaskan umpan sepak pojok dengan sundulannya.
Dengan kekalahan itu, Indonesia secara agregat takluk 0-2 karena pada leg 1 saat main di Jakarta, skor hanya imbang 0-0. Artinya, selesai sudah perjalanan Indonesia di Piala AFF 2022 ini dan pupus sudah asa untuk menjadi juara.