Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Shinzo Abe Meninggal Dunia, Jusuf Kalla: Kehilangan Seorang Tokoh Asia

Sabtu, 09 Juli 2022 – 00:38 WIB
Shinzo Abe Meninggal Dunia, Jusuf Kalla: Kehilangan Seorang Tokoh Asia - JPNN.COM
Wakil presiden ke-10 dan ke-12 RI Jusuf Kalla dan mantan Perdana Menteri Jepang Shinzo Abe saat menghadiri Konferensi Kebencanaan PBB di Sendai, Jepang, (14-3-2015). ANTARA/HO-Tim Media JK

jpnn.com, JAKARTA - Wakil Presiden ke-10 dan 12 RI Muhammad Jusuf Kalla menyaipkan duka mendalam atas meninggalnya mantan Perdana Menteri Jepang, Shinzo Abe pada Jumat (8/6).

Shinzo Abe wafat karena ditembak oleh seorang pria saat berkampanye di sekat Stasiun Yamatosaidaiji, Nara.

Pria yang akrab disapa JK itu menganggap Shinzo Abe bukan hanya rekan kerja sebagai pemimpin negara, melainkan mereka memiliki hubungan persahabatan yang hangat.

"Saya sering bersama-sama dalam beberapa kali kegiatan konferensi internasional," kata JK dalam keterangan tertulisnya, Jumat.

Menurut JK, saat mendampingi Joko Widodo sebagai Presiden di Kabinet Kerja, beberapa kali melakukan kunjungan kenegaraan saat Shinzo Abe menjabat sebagai PM Jepang.

Salah satu pertemuan dengan Shinzo Abe yang berkesan, saat JK menjadi pembicara pada Konferensi Kebencanaan PBB di Sendai, Jepang, pada 14 Maret 2015.

Dalam konferensi itu, JK menyampaikan pidato yang menyerukan masyarakat internasional untuk membantu Jepang agar segera keluar dari dampak bencana alam tsunami Fukushima.

"Membantu Jepang adalah pertanda solidaritas dunia terhadap setiap negara yang dilanda bencana alam seperti Jepang," kata JK saat Konferensi itu.

Wakil Presiden ke-10 dan 12 RI Muhammad Jusuf Kalla menyaipkan duka mendalam atas meninggalnya mantan Perdana Menteri Jepang, Shinzo Abe

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA