Siapa Mampu Tandingi Murdaya Po di Munas PB PGI?
jpnn.com, JAKARTA - Pengurus Besar Persatuan Golf Indonesia (PGI) akan menggelar musyawarah nasional di Grand City Convex, Surabaya, Jawa Timur, 29-30 November 2018 mendatang.
Agenda itu akan digunakan sebagai ajang untuk mencari ketua umum (ketum) periode 2018-2022.
Hingga kini belum ada figur yang menyatakan diri akan bersaing menjadi ketua umum PB PGI.
Namun, Ketua Umum PB PGI 2014-2018 Murdaya Po sudah mengisyaratkan bakal kembali maju dalam munas
Akan tetapi, Murdaya hanya mau maju apabila para atlet yang menghuni pelatnas bersedia bekerja keras untuk meraih prestasi.
Selain itu, dia juga bersedia mencalonkan diri kembali jika para pengurus mau sama-sama berjuang melahirkan pegolf yang disegani di Asia dan dunia.
"Saya ingin golf seperti bulutangkis yang mana juara nasionalnya bisa jadi juara dunia,” kata Murdaya, Kamis (1/11).
Dia menambahkan, prestasi para pegolf Merah Putih menunjukkan tren bagus dalam beberapa tahun terakhir.