Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Siapa Pasien Pertama Virus Corona yang Telah Mengubah Hidup Kita

Kamis, 23 April 2020 – 22:32 WIB
Siapa Pasien Pertama Virus Corona yang Telah Mengubah Hidup Kita - JPNN.COM
Sampai kini belum diketahui siapa orang pertama yang terinfeksi virus corona dan bagaimana orang tersebut kemudian menularkannya ke jutaan orang lain saat ini. (Reuters: Susana Vera )

Bayangkan menjadi orang pertama. Di tahap awal. Yaitu, orang pertama yang mengalami gejala COVID-19.

Waktu itu belum disebut demikian. Orang ini mungkin mengira bahwa dia hanya kena flu biasa.

Dia tidak tahu bahwa virus itu akan menginfeksi jutaan orang di seluruh dunia, menyebabkan ratusan ribu orang meninggal dan memicu kekacauan ekonomi.

Kita hanya bisa membayangkan, karena kita tidak tahu pasti siapa pasien pertama tersebut. Sampai saat ini.

Yang kita ketahui, orang ini berasal dari Provinsi Hubei di China dan kemungkinan besar tinggal di Kota Wuhan.

Dari situlah, virus ini perlahan-lahan menyebar kemana-mana.

Pada 31 Desember 2019, saat dunia bersiap menyambut tahun baru, China menyampaikan laporan ke Organisasi Kesehatan Dunia WHO mengenai adanya beberapa kasus pneumonia aneh di Wuhan. Dan itu terjadi sejak 12 Desember.

Penyakitnya menyerupai SARS. Mereka yang terserang mengalami batuk kering, demam, badan terasa sakit dan tidak enak badan.

Bayangkan menjadi orang pertama. Di tahap awal. Yaitu, orang pertama yang terinfeksi virus corona

Sumber ABC Indonesia

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News