Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Siapkan 600 Personel Hadapi Banjir

Jumat, 13 November 2015 – 19:12 WIB
Siapkan 600 Personel Hadapi Banjir - JPNN.COM
Banjir di Jakarta. Foto: dok.JPNN

jpnn.com - JAKARTA - Menghadapi musim penghujan yang biasanya diikuti banjir, Polres Jakarta Selatan menggelar apel siaga pasukan di lapangan Mapolres Jaksel, Jumat (13/11).

Sebanyak 600 anggota dilibatkan, yang merupakan tim gabungan dari Pemkot Jakarta Selatan, Kodim Jaksel, BNPB dan tim Search and Rescue (SAR).

"Nanti kami akan sesuaikan dengan kondisi yang ada di lapangan, jika memungkinkan untuk ditambah personelnya maka akan ditambah," kata Kapolres Jakarta Selatan Kombes Pol Wahyu Hadingrat.

Nantinya pasukan itu bukan hanya ditempatkan di lokasi banjir saja, melainkan juga ditempatkan di sejumlah titik-titik genangan air yang ada di jalan raya. Tujuannya, untuk mengurai kemacetan akibat adanya genangan air.

"Antisipasinya bisa dengan pengalihan arus sampai dengan rekayasa lalu lintas," ujar Wahyu.

Titik banjir yang ada di Jakarta Selatan sendiri masih sama dengan sebelum-sebelumnya. Yakni di Bukit Duri, Pulo Raya dan Tebet. "Sedangkan untuk genangan air sifatnya tak menentu," pungkasnya. (Mg4/jpnn)

 

JAKARTA - Menghadapi musim penghujan yang biasanya diikuti banjir, Polres Jakarta Selatan menggelar apel siaga pasukan di lapangan Mapolres Jaksel,

Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close