Sibuk Urusi Kurikulum, Program UKA Kedodoran
Tahun Lalu Digelar Februari, Tahun Ini Belum Ada KepastianSelasa, 26 Februari 2013 – 04:21 WIB
Pelaksanaan UKA tahun lalu cukup kontroversial. Sebab ujian yang digelar secara online ini menjadi saringan awal para guru sebelum ditetapkan ikut program sertifikasi. Padahal pada tahun-tahun sebelumnya, guru dengan bebas ikut sertifikasi tanpa mengikuti ujian tertentu.
UKA 2012 yang digelar di penghujung Februari itu juga sempat diramaikan dengan macetnya jaringan internet. Banyak guru yang tidak bisa menjawab pertanyaan UKA karena komputer yang telah disediakan mati. Hasil dari UKA 2012 juga tidak menggembirakan dimana rata-rata nasional para guru hanya bisa menjawab separuh soal yang diujikan. (wan)