Sido Muncul Gelontorkan Rp 10 M
Kamis, 19 Mei 2011 – 13:32 WIB
JAKARTA – PT Sido Muncul berkomitmen tidak hanya mengejar omzet bisnis semata. Perusahaan jamu modern yang bermarkas di Semarang-Jawa Tengah itu dikenal getol membantu masyarakat kurang mampu lewat program tanggung jawab perusahaan alias corporate social responsibility (CSR). Tahun ini Sido Muncul telah menganggarkan dana sebesar Rp 10 miliar. Dana sebesar itu dikonsentrasikan untuk membantu kesehatan, khususnya para penderita katarak. Irwan Hidayat, Direktur Utama Sido Muncul mengatakan, penderita katarak di Indonesia tergolong tinggi, yakni mencapai 2 juta orang. Yang menarik, tiap tahun bertambah sekitar 240 orang. "Sido Muncul akan memberikan bantuan operasi mata katarak bagi 5 ribu penderita," kata Irwan Hidayat kepada INDOPOS (Group JPNN) di Jakarta, Rabu (18/5).
Pihaknya, kata Irwan, juga menularkan kepedulian ini ke masyarakat luas lewat iklan katarak. Dia mengaku, pembuatan iklan itu menyedot hampir senilai Rp 8 miliar. Dalam waktu dekat iklan kedua segera menyusul. Menurut Irwan, tayangan iklan itu sangat efektif menarik kepedulian masyarakat. Pasalnya, jumlah penyumbangnya terus mengalir.
Data terakhir pada bulan lalu terkumpul Rp 600 juta hanya dalam tempo empat bulan, melonjak dari sebelumnya yang hanya Rp 100 juta. Dalam gerakan ini, Sido Muncul menggandeng Persatuan Dokter Ahli Mata Indonesia (Perdami), Yayasan Mata Hati Peduli Kesehatan Mata, Palang Merah Indonesia (PMI), dan INDOPOS Group.
JAKARTA – PT Sido Muncul berkomitmen tidak hanya mengejar omzet bisnis semata. Perusahaan jamu modern yang bermarkas di Semarang-Jawa Tengah
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News
JPNN VIDEO
-
Tiga Ratu Dunia Meriahkan Grand Final Miss Teen Beauty Indonesia dan Indonesian Stars Search 2024
-
Menjelang Perayaan Natal, Discovery Ancol Persembahkan Chrismast Tree Lighting
-
Pertama Kali Bermain Film Horor, Rachel Vennya Ingin Keluar Dari Zona Nyaman
-
Salam Rancage Membuat Olahan Sampah Kertas Menjadi Produk Premium
-
Bentrok Ormas di Pekanbaru, Polda Jatim Buru Seluruh Pelaku | Reaction JPNN
BERITA LAINNYA
- Bisnis
Gantikan Posisi Wulan Guritno, Chef Juna jadi Komisaris Independen PT Lima Dua Lima Tiga
Selasa, 26 November 2024 – 03:08 WIB - Bisnis
Kinerja BUMN Melesat di Tahun Ini, Dividen Tercapai 100% Senilai Rp 85,5 Triliun
Selasa, 26 November 2024 – 00:53 WIB - Pasar
MR. DIY Bakal Melantai di Bursa, Tawarkan Saham Mulai Rp 1.650
Senin, 25 November 2024 – 22:25 WIB - Bisnis
Bintang Sempurna Meraih 3 Penghargaan di Asian Print Awards 2024
Senin, 25 November 2024 – 22:11 WIB
BERITA TERPOPULER
- Kriminal
Seorang Pelajar SMKN 4 Semarang Meninggal Dunia, Diduga Ditembak Polisi
Senin, 25 November 2024 – 22:55 WIB - All Sport
Popsivo Polwan Datangkan Bintang Asal Turki Demi Proliga 2025
Selasa, 26 November 2024 – 00:02 WIB - Humaniora
Yorrys Raweyai: DPD Akan Mengawal Proses Pembangunan PIK 2 Tangerang
Selasa, 26 November 2024 – 00:19 WIB - Politik
Jokowi, Gibran, & Luthfi Akan Gunakan Hak Suaranya di Kota Solo
Selasa, 26 November 2024 – 02:20 WIB - Kesehatan
Atasi Sembelit dengan Menggunakan 10 Pengobatan Alami Ini
Selasa, 26 November 2024 – 02:01 WIB